Sarambang.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Luwu Timur akan gelar debat Publik pertama Calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur tahun 2024.
Kegiatan tersebut diselenggarakan dengan tema “Peningkatan Kesejahteraan dan Pelayanan Masyarakat Kabupaten Luwu Timur di Makassar, Sabtu (26/10/2024).
Anggota DPRD dari Fraksi PAN, Muh.Rivaldi berharap kegiatan debat kandidat ini berlangsung sesuai aturan yang berlaku.
“Debat Publik ini adalah sarana sosialisasi dan kampanye para Paslon calon Bupati dan Wakil Bupati, memaparkan Visi-Misinya kepada publik. Dan juga tentu adalah sarana publik mengetahui kualitas para calon pemimpinnya di Kabupaten Luwu Timur,” kata Rivaldi.
Menurut Rivaldi, masyarakat Luwu Timur baiknya menyaksikan debat ini. Karena ini sangat penting disaksikan oleh masyarakat.
“Akhir-akhir ini Visi-misi menjadi perdebatan panas di Medsos para simpatisan dan pendukung Paslon Bupati Luwu Timur. Nah pada tanggal 26 Oktober 2024, kita akan saksikan langsung para kandidat yang akan berdebat. Inilah momentum yang ditunggu-tunggu masyarakat untuk menyaksikan langsung perdebatan ketiga Paslon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur,” Jelas Ketua Fraksi PAN DPRD Luwu Timur.
Rivaldi bilang debat publik yang diselenggarakan oleh KPU Luwu Timur ini adalah salahsatu sarana untuk menjawab keragu-raguan masyarakat atas visi-misi paslon.
Ketika ditanya soal tanggapannya sebagai kader partai PAN yang juga adalah partai pengusung pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur, Nomor Urut Satu, Isrullah Achmad-Usman Sadik, Rivaldi menjawab.
“Sebagai kader PAN dan partai koalisi pengusung pasangan calon yakni isrullah-usman, optimis bahwa debat publik ini akan menjadi momentum untuk meyakinkan 222.020 pemilih di Kabupaten Luwu Timur agar memantapkan pilihannya pada nomor urut 1 Isrullah-Usman,” Tegas Rivaldi.
Rivaldi juga tidak lupa mengingatkan masyarakat agar dalam perhelatan pilkada Lutim ini. Masyarakat Luwu Timur dewasa dalam mengambil sikap politik. Tidak pecah hanya karena persoalan beda pilihan. Dan bersama-sama mewujudkan Pilkada damai, sejuk dan riang gembira. (*)