Warga Luwu Timur Kembali Dihebohkan Penemuan Mayat Pria di Area Persawahan

Sarambang.id – Warga Luwu Timur kembali digegerkan penemuan mayat seorang pria di areal persawahan, di Dusun Sidodadi, Desa Solo, Kecamatan Angkona, Kabupaten Luwu Timur, Rabu (19/6/2024).

Humas Polres Luwu Timur, Bripka Andi Muh Taufik menjelaskan, mayat seorang pria paru baya yang di temukan di areal persawahan diketahui bernama Wiji (60).

“Beberapa saat setelah menerima informasi terkait penemuan mayat ini, selanjutnya pihak keluarga dan aparat desa bersama personil Polsubsektor Angkona serta pihak Puskesmas Angkona langsung menuju TKP penemuan mayat tersebut” Katanya.

Lebih jauh dijelaskan Taufik, setibanya di TKP pihak keluarga meminta agar segera dilakukan evakuasi dengan harapan bahwa masih bisa tertolong, sehingga selanjutnya dibawa ke puskesmas untuk mendapatkan perawatan.

“Setelah tiba di puskesmas oleh pihak medis dipastikan bahwa yang bersangkutan telah meninggal” Tambahnya.

Setelah mendapat kepastian dari pihak medis puskesmas Angkona, jenazah selanjutnya di bawa ke rumah duka yang ada di dusun Sidodadi desa Solo Kecamatan Angkona Kabupaten Luwu timur.

Olah TKP yang dilakukan pihak Kepolisian, diketahui dua (2)hari yang lalu korban sempat berobat di Puskesmas Angkona dengan keluhan sakit di ulu hati.

“Almarhum ada riwayat sakit ulu hati dua hari lalu sempat berobat di puskesmas angkona, Pihak keluarga juga sudah ikhlas atas meninggalnya almarhum dan menolak dilakukan otopsi” Tutupnya.(*)